-->

4 Tips Internet Sehat, Aman dan Nyaman

Internet Sehat, Aman dan Nyaman
Internet Sehat, Aman dan Nyaman
  1. Pikir dulu sebelum browsing
  2. Update Antivirus
  3. Kurangi Menulis Informasi Pribadi
  4. Kombinasikan Password dan Usahakan Merubaha Password Secara Berkala


1. Pikir dulu sebelum browsing

Tips pertama ini merupakan antisipasi sebelum melakukan sesuatu. supaya tidak terjadi menggunakan internet untuk hal yang tidak penting atau menjadi hal yang sia-sia. Awass, bisa saja Anda terjebak dalam situs illegal. Contoh, tanpa sengaja Anda bisa masuk ke dalam sebuah situs online shop atau survey online yang mencuri informasi pribadi Anda.

2. Update Antivirus

Ada banyak jenis antivirus yang bisa dipasang pada komputer, bahkan program antivirus gratis. Antivirus juga berfungsi untuk memblokir situs-situs yang memiliki harm content, seperti konten dewasa dan berbahaya. Antivirus pada komputer Anda adalah sebuah keharusan, karena hal ini merupakan proteksi untuk data dan software komputer. Jangan lupa pula untuk selalu update antivirus pada komputer Anda, agar proteksi keamanan lebih terjamin.

3. Kurangi Menulis Informasi Pribadi

Internet memudahkan menemukan informasi, namun jangan ceroboh untuk menyebarkan informasi Anda cuma-cuma. Hal tersebut bisa memudahkan orang tidak bertanggung jawab, maka tulislah sesingkat mungkin. menggunakan data diri Anda untuk modus kejahatan. Jika ingin menuliskan contact person, maka cukup berikan data singkat. Contoh untuk data diri facebook, jangan sebutkan alamat rumah, nomor telepon pribadi atau foto pribadi. Hal tersebut bisa menimbulkan kejahatan internet.

4. Kombinasikan Password dan Usahakan Merubaha Password Secara Berkala


Point 4 sangat penting ketika menggunakan internet adalah password sebagai kuncian dari semua peralatan digital Anda. Gunakan kombinasi password yang kuat agar tidak mudah terdeteksi oleh hacker. Jangan gunakan password umum, seperti tanggal lahir atau nama belakang, karena jika informasi pribadi sudah tersebar maka dengan mudah terdeteksi. 
Sebagai contoh, gunakan kombinasi password menggunakan nama hewan peliharaan, nama orang tua atau hal lain dimana cukup Anda saja yang tahu. Lalu kombinasikan password menggunakan angka, huruf besar dan kecil. Paling tidak, gunakan maksimal sepuluh atau dua belas digit password. Selain itu, Anda juga harus rutin mengubah password untuk menghindari pencurian password, minimal satu bulan sekali.dan jangan lupa Logout, karena dengan logout akan mencegah Anda dari orang jahil. Logout atau sign out harus selalu dilakukan demi keamanan data. Logout bukan hanya dilakukan ketika menggunakan komputer bersama, seperti warnet, namun Anda wajib melakukan logout saat menggunakan komputer pribadi. Contoh hal negatif yang mungkin membuat Anda tidak nyaman adalah ketika orang lain meminjam komputer dan membuka browser, kemudian menemukan media sosial atau email Anda terbuka. Bisa saja orang lain menemukan hal penting di dalam media sosial Anda.